Manfaat lidah buaya untuk membersihkan kulit, memberi kesegaran dan menghaluskan kulit
Seringkali kita merasa lelah setelah melakukan beragam aktifitas harian akan membuat wajah terasa tidak segar. Apalagi jika terkena terpaan polusi setiap hari, maka wajah semakin terlihat kusam.
Cara alami untuk mengatasi itu semua, Kita bisa menggunakan daun lidah buaya. Lidah buaya adalah Bahan alami yang dikenal mampu mendinginkan kulit, memberi kesegaran, memberi nutrisi dan juga membersihkan kulit.
Semetara Madu digunakan untuk memberikan kelembaban, menjaga kulit dari radang dan menjaga kekencangan serta kehalusan kulit.Nah untuk resep alami membuat masker dari lidah buaya ini kita bisa menambahkan madu.
Cara membuat Masker Lidah Buaya:
Tidak sulit membuat masker alami ini, Anda bisa melakukannya sendiri dengan mudah di rumah.Bahan:
- 30 gram lidah buaya, ambil bagian gelnya
- 2 sdm madu
- 1 sdm air mawar
Cara Pemakaian:
Campurkan semua bahan dengan menggunakan blender atau bisa dengan menghaluskan gel lidah buaya dengan memakai garpu.
Tempatkan didalam wadah, lalu masukkan ke dalam kulkas hingga dingin.
Bersihkan dulu wajah Anda, dan aplikasikan masker lidah buaya pada seluruh bagian wajah.
Pijat perlahan seluruh bagian wajah Anda secukupnya, lalu diamkan selama 15 menit.
Bilas wajah dengan air dingin, tepuk-tepuk dengan handuk kering.
Gunakan masker lidah buaya ini boleh seminggu sekali, atau pada saat wajah Anda terasa letih dan membutuhkan kesegaran.
Posting Komentar